Langsung ke konten utama

My Holy Grail Apps (iJakarta)

Apa yang terlintas dipikiran kalian saat mendengar 'iJakarta' ?
Nama tempat wisata di Jakarta? Bukan.
Nama makanan khas Jakarta? Bukan.
Nama angkutan umum terbaru di Jakarta? Bukan juga.
Jadi, apa itu iJakarta?

iJakarta Apps
Welcome Screen iJak Apps

iJakarta adalah perpustakaan digital Jakarta yang diluncurkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada Oktober 2015 lalu. Menurut Ahok, tujuan diluncurkannya iJakarta supaya seluruh warga bisa mengakses buku - buku yang berkualitas secara mudah dan cuma - cuma'. Well, good jobs, Mr. Ahok, saya sebagai salah satu anak Jakarta yang hobi membaca namun tidak hobi membeli buku sangat terbantu dengan adanya aplikasi ini. Saya serius.

Beberapa novel yang saya incar di Gramedia ternyata tersedia di iJakarta, sebut saja Critical Eleven dari Ika Natassa, Bulan  (Seri kedua dari Bumi) dan Kumpulan Puisi 'Dikatakan Atau Tidak Dikatakan Itu Tetap Cinta dari Tere Liye, Bilang Begini Maksudnya Begitu dari Sapardi Djoko Damono, Bulan Terbelah Di Langit Amerika dan Berjalan Diatas Cahaya dari Hanum Rais, juga banyak lagi novel juga buku didalamnya yang dikategorikan dalam buku pelajaran sekolah, perkuliahan, ilmu pengetahuan umum, biografi, serta buku - buku populer lainnya yang semuanya tentu bisa diakses secara GRATIS. Kenapa bisa gratis? First, thanks to Pemprov DKI Jakarta karena Pemprov DKI Jakarta sudah membelinya seharga Rp 1,2 Milyar dengan menggandeng beberapa penerbit ternama seperti Gramedia Pustaka Utama, Miza, Elex Media Komputindo, Gramedia Widiasarana Indonesia, Erlangga, Agro Media Group, Bhuana Ilmu Populer, Penerbit Kanisius, UGM Press, UNS Press, dan konco - konconya, pun terima kasih juga kepada PT Woolu Aksara Maya, Bapak Sulasmo dan timnya yang sudah bekerja keras membuat aplikasi ini selama 4 bulan lamanya. *Terharu* *PelukSatu-satu* *LaluMintaDiRekrutJadiProgrammerAndroidnya*

Recommended Books by iJak


User Info

Mengusung tagline 'Membaca Semakin Mudah' aplikasi ini mensyaratkan harus 'login' terlebih dahulu dengan membuat akun melalui akun facebook kita ataupun melalui email. Saya pribadi menggunakan facebook saat membuat akun iJakarta. Terhitung sudah genap sebulan saya menggunakan aplikasi iJakarta ini sejak melihat postingan salah seorang teman sesama blogger tentang iJak. Awalnya penasaran, tapi juga curiga, jangan - jangan ini hanya aplikasi biasa yang menyediakan buku layaknya di google play tapi harus bayar, tapi ternyata oh ternyata...

Holy grail iJakarta!
Semua kebutuhan saya akan novel dan buku - buku baru nan gratis membaca tersedia disini. iJak dibuat layaknya perpustakaan pada umumnya, kita bisa meminjam buku perhari maksimal 3 buku dengan masa pinjam 3 hari, 7 hari, atau bahkan sebulan, tergantung e-pustakanya *SenyumLebar*. Jika buku tersedia, kita bisa langsung mengunduhnya untuk kemudian bisa dibaca dalam posisi offline sekalipun (tidak terhubung internet). Jika masa pinjamnya habis, buku atau novel akan dengan sendirinya hilang dari daftar Rak Buku Pinjaman kita. Namun jika buku belum tersedia alias sedang dipijam oleh pengguna iJak yang lainnya, kita harus mengantri, saat buku kembali tersedia iJak akan memberikan notifikasi bahwa buku yang-anda-masuk-antrian-untuk-membacanya sudah tersedia.

Daftar Buku Yang Dipinjam

Antrian buku saya

Riwayat peminjaman novel buku

Notifikasi dari iJak

Setiap buku atau novel yang selesai dibaca, tersedia fitur 'vote' dengan memberi bintang pada novel tersebut, kita juga bisa memberi ulasan atau review untuk novel yang sudah kita baca guna memudahkan pembaca berikutnya tentang isi novel tersebut.

Ulasan yang saya buat untuk 'Critical Eleven' by Ika Natassa

Oh ya, sesama pengguna aplikasi iJak ini juga bisa berinteraksi. Kita bisa saling mem-follow layaknya twitter untuk kemudian saling tahu novel - novel apa yang sudah pernah dipinjam oleh teman kita *KEPO* *KepoItuBaik*. iJak juga melengkapi fitur 'messaging' untuk sesama penggunaknya guna berinteraksi lebih private.

Untuk yang hobi membaca khususnya e-book, iJak ini sunggulah angin segar untuk saya kita semua. Desain aplikasi yang eye catching juga tulisan didalamnya yang proporsional (tergantung ukuran gadget kamu juga sih, saya pakai smartphone yang 5 inchi) memudahkan kita membaca tanpa harus menyipit - nyipitkan mata. iJak pas sekali menemani para jomblo ngenes yang nggak punya acara keluar book worm saat bersantai ria dirumah, cocok untuk anak - anak sekolah yang sudah ijinkan oleh orangtuanya memegang gadget sendiri daripada cuma mainan facebook atau game online melulu, juga teman yang enak saat meluruskan badan sepulang kerja *CurhatPengalamanSendiri*.

So, tunggu apalagi, segeralah download iJakarta di gadget anda!
*Uhuk*

Komentar